top of page

7 Masalah Umum di Rumah Sakit yang Bisa Diselesaikan oleh SIMRS Dhealth


source : freepik

Menjalankan rumah sakit bukanlah perkara yang mudah. Di balik pelayanan medis yang prima, ada proses administratif yang kompleks melibatkan banyak unit, alur data pasien yang panjang dengan berbagai jenis dokumen pasien, dan tekanan untuk tetap efisien dalam segala aspek.


Dari semua proses yang rumit dan kompleks diatas Kabar baiknya, semua itu bisa diatasi dengan Teknologi. Teknologi yang dimaksud adalah SIMRS (Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit).


Berikut 7 masalah paling umum yang sering dihadapi rumah sakit, dan bagaimana SIMRS Dhealth hadir sebagai solusinya:


✅ 1. Proses Administrasi Lambat & Ribet


📌 Tantangan: Antrean pasien panjang, pencatatan masih manual, dan waktu tunggu pasien yang tinggi.


💡 Solusi Dhealth:

  • Proses reservasi dan pendaftaran dapat lebih cepat dengan menggunakan KIOSK dan khusus pasien bpjs yang otomatis terintegrasi dengan V Klaim hingga terbit SEP

  • Penginputan rekam medis pasien dapat diproses secara praktis, cepat, dan tanpa ribet!


✅ 2. Klaim BPJS yang Ruwet dan Makan Waktu


📌 Tantangan:

Rumah sakit menghadapi berbagai tantangan dalam klaim BPJS, seperti: 

   

  • Berkas klaim tidak lengkap: Data pasien tidak sesuai dengan dokumen pendukung 

  • Ketidaktelitian petugas: Salah dalam menginput data dan mengkodekan diagnosis 

  • Gangguan teknologi: Sistem lambat atau error dalam aplikasi klaim BPJS 

  • Proses yang masih manual: Menghambat kelancaran proses klaim 

  • Persyaratan dokumentasi yang berbelit: Menyulitkan, terutama untuk rumah sakit dengan keterbatasan sumber daya manusia dan infrastruktur 

  • Nominal yang diterima tidak mencukupi: Tidak menutup biaya pengobatan yang telah diberikan kepada pasien 


💡 Solusi Dhealth:

Dilengkapi modul klaim terintegrasi BPJS yang lengkap mulai dari peneribitan SEP hingga klaimINA-CBG’s. Pengumpulan data EMR dan dokumen pendukung klain tersusun dengan rapi dan otomatis sehingga hemat waktu dan tenaga.


✅ 3. Data Pasien Terpisah & Sulit Diakses


📌 Tantangan:

  • Dokter kesulitan menelusuri riwayat pasien, khususnya saat berpindah unit.

  • Riwayat pasien tidak bisa di akses secara cepat

  • Riwayat pasien masih menggunakan kertas menambah biaya rumah sakit


💡 Solusi Dhealth:

  • Rekam Medis Elektronik (RME) yang bisa diakses oleh semua unit dengan satu klik. Lengkap dan real-time.

  • Akses ke RME dapat di batasi dengan hak akses



✅ 4. Manajemen Stok Obat Tidak Terkontrol


📌 Tantangan:

  • Transaksi obat tidak tercatat dengan baik.

  • Obat sering kosong karena salah perencanaan pembelian obat


💡 Solusi Dhealth:

  • Sistem farmasi real-time. semua transaksi tercatat dengan rapi

  • Stok obat bisa di cek kapan saja

  • Sistem dapat mengkalkulasi otomatis kebutuhan obat sehingga pembelian efektif dan efisien sesuai dengan kebutuhan


✅ 5. Antar Unit Tidak Terhubung


📌 Tantangan:

  • Laboratorium, radiologi, farmasi, dan rawat inap bekerja sendiri-sendiri.

  • Order penunjang harus diinput berulang kali karena beda unit dan beda sistem

  • Masalah integrasi pihak ke 3 seperti Alat Laboratorium dan PACS yang belum terkoneksi


💡 Solusi Dhealth:

  • Semua unit saling terhubung dalam satu sistem.

  • Hasil laboratorium dan Radiologi langsung masuk ke rekam medis. langsung bisa dilihat oleh dokter dari SIMRS. Satu data untuk semua kebutuhan.


✅ 6. Data Manajemen Tidak Siap Pakai


📌 Tantangan:

Laporan lambat, sulit dianalisis, dan tidak mendukung keputusan cepat.


💡 Solusi Dhealth:

Dashboard interaktif dan laporan otomatis. Manajemen bisa ambil keputusan berbasis data secara cepat dan tepat.


✅ 7. Perubahan Sistem Butuh Bantuan IT


📌 Tantangan:

Hal kecil seperti mengubah jadwal butuh teknisi khusus.


💡 Solusi Dhealth:

Sistem yang dirancang user-friendly. Staff non-IT pun bisa operasikan dengan mudah.



🚀 Kesimpulan: Rumah Sakit Cerdas Dimulai dari Sistem yang Tepat


Rumah sakit masa kini butuh kecepatan, ketepatan, dan integrasi. SIMRS Dhealth bukan hanya sistem informasi — tapi partner digital rumah sakit Anda. Siap mendampingi transformasi layanan kesehatan menjadi lebih efisien, modern, dan berfokus pada pasien.


💬 Ingin tahu bagaimana Dhealth bisa diimplementasikan di rumah sakit Anda?

📩 Hubungi kami untuk demo gratis dan konsultasi kebutuhan rumah sakit Anda!

 
 
LOGO Dhealth

Kantor

Kumala Garden Regency, B1-13, Kel. Sukawarna, Kec. Sarijadi, Kota Bandung, Jawa Barat 40164

Kontak

Media Sosial

  • LinkedIn
  • Instagram
  • Facebook
  • Youtube

©2025 PT. Citraraya Nusatama. All Rights Reserved.

bottom of page